Rektor Universitas Udayana Terima Kunjungan Konselor Kerjasama dan Kebudayaan Perancis Mr. Stephanie Dovert

Jimbaran - Rektor Universitas Udayana Prof A.A. Raka Sudewi didampingi Direktur Center for International Program menerima kunjungan Mr. Stephane Dovert sebagai Konselor Kerja Sama dan Kebudayaan Prancis yang baru sekaligus menjabat sebagai Direktur Institut Français d’Indonésie (IFI), dan Direktur Alliance Française (AF) Bali, Amandine Salmon. Kunjungan dimaksud dalam rangka menguatkan kerjasama di bidang kebudayaan, pendidikan, linguistik, sains dan teknologi, serta pendidikan tinggi dengan pemangku kepentingan di Provinsi Bali, salah satunya dengan Universitas Udayana.

Dalam pertemuan tersebut juga dibahas tentang dukungan Institut Prancis Indonesia bagi dosen maupun mahasiswa Universitas Udayana yang ingin melanjutkan pendidikan ke Prancis melalui bantuan dalam peningkatan kapasitas Bahasa Prancis, mengingat selama ini banyak calon mahasiswa yang memiliki kendala Bahasa untuk melanjutkan studi lanjut dimaksud.  Untuk itu diharapkan beberapa fakultas yang mahasiswanya ingin melanjutkan studi ke Prancis akan ditingkatkan kemampuan bahasa Prancisnya sehingga menjadi lebih siap. Pembelajaran di Prancis sudah ada yang berbahasa Inggris, akan  tetapi bahasa Prancis tetap diperlukan untuk praktek dan kehidupan sehari-hari.  

Selama beberapa tahun terakhir, Universitas Udayana telah menandatangai Letter of Intent setiap tahunnya dalam menerima mahasiswa magang S2 asal Prancis dalam membantu proses pembelajaran mata kuliah pilihan di Universitas Udayana, kehadiran mahasiswa magag dalam pembelajaran Bahasa Prancis tersebut memberi manfaat besar bagi Universitas Udayana, khususnya mahasiswa yang mengambil mata kuliah pilihan.  Di samping itu kerjasama dengan pemerintah Prancis juga telah dikuatkan dengan pendirian “Warung Prancis” yang lingkupnya memberikan berbagai informasi terkait dengan Negara Prancis, budaya, pendidikan, dan berbagai informasi lainnya yang bisa di akses melalui warung tersebut. (HM)