KENAKAN PAKAIAN BALI, MAHASISWA ASING UNUD TAMPIL BEDA DI HARI 'INTERNATONAL STUDENT DAY'

Jimbaran – Center for International Programs (CIP) Universitas Udayana selenggarakan International Student Day dengan Tema “Indonesia’s Textile Heritage”, Rabu (25/04/2018) di Halaman Gedung CIP Kampus Bukit Jimbaran. Kegiatan diisi dengan pameran produk tekstil dari Indonesia seperti Batik dan kain Endek Bali, serta pentas budaya yang dibawakan oleh mahasiswa asing dari berbagai Program Studi.

Direktur CIP Unud, Ni Putu Sri Harta Mimba menyampaikan kegiatan ini menjadi wadah kreativitas mahasiswa internasional dan juga untuk mempererat persahabatan karena mereka berasal dari berbagai negara serta mendekatkan hubungan persahabatan dengan mahasiswa Indonesia. Melalui topik yang diusung diharapkan dapat memberikan gambaran bagi mahasiswa asing mengenai keunikan dari budaya Indonesia. Kegiatan ini juga akan rutin dilaksanakan setiap semester mengingat ada dua session yakni Summer Session dan Winter Session. Dalam kegiatan ini mahasiswa diajak menggunakan pakaian adat Bali, dan mahasiswa yang berpartisipasi berasal dari sekitar 20 negara dan yang paling banyak berasal dari Jerman. Direktur CIP berharap kedepan lebih banyak lagi mahasiswa internasional yang tertarik dengan kebudayaan Bali, dan berminat untuk belajar ke Universitas Udayana.


(Rektor Unud, Prof. Dr. dr. A.A. Raka Sudewi, Sp.S (K) bersama Direktur CIP Unud, Ni Putu Sri Harta Mimba)

Rektor Unud, Prof. Dr. dr. A.A. Raka Sudewi, Sp.S (K) berharap melalui kegiatan ini mahasiswa asing saling mengenal satu sama lain dan berbaur dengan mahasiswa lokal Unud. Diharapkan juga kegiatan yang dilaksanakan CIP ini sangat baik dalam rangka memperkenalkan tradisi dan budaya Indonesia, khususnya budaya Bali melalui produk yang ditampilkan. Kedepan selain Short Course juga akan dijalin kerja sama terkait Tri Dharma Perguruan Tinggi dengan Pemerintah dan institusi pendidikan di negara asal mahasiswa. (HM)


(Ragam Kegiatan 'INTERNATONAL STUDENT DAY')