Wisuda ke-130, Rektor Unud Prof. A.A. Raka Sudewi Lepas 1179 Wisudawan

Jimbaran - Dalam Upacara Wisuda ke-130 Universitas Udayana yang digelar di Gedung Auditorium Widya Sabha Kampus Bukit Jimbaran, (16/3) dilepas 1.179 wisudawan sehingga jumlah alumni Universitas Udayana hingga hari ini berjumlah 90.094 orang.

Dalam pembukaan Sidang Senat Terbuka, Senat Universitas Udayana, Ketua Senat Unud, Prof. Dewa Ngurah Suprapta dalam sambutannya menyampaikan agar wisudawan dapat mengimplementasikan ilmu yang diperoleh sesuai visi Unud yakni unggul, mandiri dan berbudaya, sehingga mampu menghasilkan sebuah inovasi.

Dalam Laporannya, Wakil Rektor Bidang Akademik, Prof. I Nyoman Gde Antara menyampaikan wisuda kali ini didominasi oleh kaum perempuan yang berjumlah 637 oeang dan wisudawan laki-laki berjumlah 542 orang. Sementara dari sisi IPK, rata-rata IPK wisudawan perempuan 3,63, dan untuk wisudawan laki-laki rata-rata IPK 3,48.

Begitu pula dengan rara-rata masa studi, perempuan lebih cepat menyelesaikan masa studi yaitu 7,13 semester, sedangkan laki-laki menempuh masa studi 8,28 semester. Rektor Unud, Prof. A.A Raka Sudewi berharap para wisudawan selalu ingat dengan janji yang telah diucapkan yakni selalu setia dengan Pancasila, UUD 1945, Negara dan Pemerintah Republik Indonesia serta mengamalkan ilmu yang dimiliki bagi kepentingan bangsa dan negara. Dalam wisuda kali ini juga diwisuda dua orang Guru Besar Unud dan Dekan Fakultas Peternakan yang mengikuti Program Profesi Insinyur dengan jalur RPL (Recognisi Pembelajaran Lampau). (HM)