Website Fakultas

 

Fakultas Kelautan dan Perikanan (FKP) merupakan Fakultas termuda di Universitas Udayana (UNUD) yang berdiri pada tanggal 10 Oktober 2011 dengan Surat Keputusan (SK) Rektor Nomor: 680/UN.14/HK/2011 tentang pendirian Fakultas Kelautan dan Perikanan Universitas Udayana. FKP didirikan guna menjamin pemerataan kesempatan pendidikan, peningkatan mutu serta relevansi dan efisiensi manajemen pendidikan untuk menghadapi tantangan lokal, nasional dan global. FKP memiliki peran dalam mengembangkan Ilmu Pengetahuan dan Teknologi (IPTEK) serta menyiapkan sumber daya manusia yang memiliki kemampuan akademik di bidang ilmu kelautan dan perikanan sebagai tindak lanjut pelaksanaan Indonesia sebagai bangsa bahari, serta untuk mendukung pembangunan nasional.

Program Studi :

  1. Program Studi Manajemen Sumberdaya Perairan (Department of Aquatic Resources Management)
  2. Program Studi Ilmu Kelautan (Department of Marine Science)

 

 

Visi & Misi Fakultas Kelautan dan Perikanan

Gedung Fakultas Kelautan dan Perikanan Universitas Udayana

Visi

Menjadi lembaga pendidikan yang mampu menciptakan sumberdaya manusia di bidang kelautan dan perikanan yang unggul, mandiri dan berbudaya, baik pada tingkat lokal, nasional maupun internasional pada tahun 2021

Misi

  1. Menyelenggarakan pendidikan di bidang kelautan dan perikanan untuk menghasilkan lulusan yang memenuhi kemampuan Interpersonal, Teknikal, Intelektual, berdedikasi tinggi serta mampu menerapkan dan mengembangkan konsep baru dalam bidang  kelautan dan perikanan
  2. Mengembangkan Penelitian dan Pengabdian dalam bidang kelautan dan perikanan yang sesuai dengan kepentingan masyarakat, bangsa dan negara

Detail

Nama Fakultas : Fakultas Kelautan dan Perikanan
Alamat : Kampus Bukit Jimbaran, denpasar, Bali, indonesia
Telepon : 0361702802
Email : fkp@unud.ac.id
Website : https://fkp.unud.ac.id/