Universitas Udayana Meraih Pemenang 3 Terbaik dalam Lomba Posyandu Pembatasan Timbulan Sampah Plastik dan Pengelolaan Sampah Berbasis Sumber Tingkat Sekolah dan Perguruan Tinggi Tahun 2025 Provinsi Bali
Sampah merupakan salah satu permasalahan lingkungan yang terus meningkat seiring bertambahnya jumlah penduduk dan aktivitas manusia. Jika tidak dikelola dengan baik, sampah dapat menimbulkan pencemaran, gangguan kesehatan, hingga kerusakan ekosistem. Oleh karena itu diperlukan upaya nyata untuk mengubah cara pandang masyarakat terhadap sampah, dari yang semula dianggap sebagai limbah tak berguna menjadi sesuatu yang dapat diolah, dimanfaatkan, bahkan memiliki nilai ekonomi.
Mengacu pada Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 13 Tahun 2024 mengatur tentang Pos Pelayanan Terpadu (Posyandu) sebagai lembaga masyaraka di desa dan kelurahan yang berfungsi sebagai mitra pemerintah dalam perencanaan, pelaksanaan, dan pengawasan pembangunan, termasuk pelayanan dasar masyarakat. Berdasarkan hal tersebut Provinsi Bali melaksanakan kegiatan Lomba Posyandu Pembatasan Sampah Plastik Sekali Pakai dan Pengelolaan Sampah Berbasis Sumber, dimana Universitas Udayana yang diwakili oleh Fakultas Kedokteran untuk mengikuti penilaian tersebut dalam kategori penilaian terhadap perguruan tinggi.
Kegiatan Lomba Posyandu Pembatasan Timbulan Sampah Plastik dan Pengelolaan Sampah Berbasis Sumber Tingkat Sekolah dan Perguruan Tinggi Tahun 2025 untuk Universitas Udayana diketuai oleh Ni Made Utami Dwipayanti, ST., M.BEnv., PhD., dengan indikator kinerja utamanya adalah menerapkan pembatasan penggunaan plastik sekali pakai dan pengelolaan sampah berbasis sumber di lingkungan sekolah dan kampus dengan baik dan berkelanjutan.
Berdasarkan hasil penilaian Tim Juri Lomba Posyandu Pembatasan Timbulan Sampah Plastik dan Pengelolaan Sampah Berbasis Sumber Tingkat Sekolah dan Perguruan Tinggi Tahun 2025 Provinsi Bali, Universitas Udayana meraih Pemenang 3 Terbaik Kategori Perguruan Tinggi. Penyerahan piagam penghargaan dan piala dilaksanakan pada acara Pencanangan Gerakan Kulkul PKK dan Posyandu pada hari Rabu, 24 Desember 2025 yang bertempat di Gedung Ksirarnawa UPTD Taman Budaya Provinsi Bali.
Penyerahan piagam penghargaan, piala dan hadiah berupa uang sebesar Rp. 15.000.000,- (lima belas juta rupiah) diserahkan langsung oleh Ketua Tim Posyandu Pembina Provinsi Bali, Ibu Ni Putu Putri Suastini Koster yang diterima oleh Prof. Dr. dr. I Made Muliarta, S.Ked., M.Kes., selaku Wakil Dekan Bidang Umum dan Keuangan Fakultas Kedokteran yang sekaligus mewakili Universitas Udayana.
Harapan ke depannya sekolah dan perguruan tinggi sebagai satuan pendidikan memiliki peran penting dalam membentuk karakter siswa dan mahasiswa, termasuk kesadaran akan pentingnya menjaga lingkungan, karena lingkungan sekolah dan kampus yang kotor dan banyaknya sampah yang berserakan dapat menggangu proses belajar mengajar, menciptakan lingkungan yang tidak sehat dan bahkan menjadi sumber penyakit.
