Asesor Kampus Sehat Kemenkes RI Lakukan Monitoring dan Evaluasi Kampus Sehat Universitas Udayana

Tim Asesor Kampus Sehat Kementerian Kesehatan Republik Indonesia (Kemenkes RI) lakukan Monitoring dan Evaluasi (Monev) Kampus Sehat di Universitas Udayana (Unud) bertempat di Gedung Rektorat Kampus Jimbaran, Rabu (09/11/2022). Monitoring dan Evaluasi Kampus Sehat ini dilakukan selama dua hari yakni 9-10 November 2022.

Rektor Unud yang dalam kesempatan ini diwakili oleh Wakil Rektor Bidang Perencanaan, Kerjasama, dan Informasi Prof. I Putu Gede Adiatmika menyampaikan bahwa program Kampus Sehat Universitas Udayana sangat mendukung pembangunan kesehatan nasional yang bertujuan untuk meningkatkan kesadaran, kemauan, dan kemampuan hidup sehat bagi setiap orang, agar terwujudnya derajat kesehatan masyarakat yang setinggi-tingginya. Upaya peningkatan derajat kesehatan masyarakat ini dipengaruhi oleh faktor perilaku, faktor lingkungan, faktor pelayanan kesehatan dan faktor genetika.

Kampus Sehat merupakan suatu pendekatan komprehensif dan terintegrasi yang melibatkan seluruh civitas akademik perguruan tinggi. Untuk menciptakan kampus sebagai tempat belajar dan bekerja yang sehat, penerapan Kampus Sehat di Universitas Udayana diharapkan dapat menggerakan sektor pendidikan untuk berperan aktif dalam mewujudkan Indonesia Sehat, melalui upaya promotif-preventif di lingkungan kampus. Universitas Udayana sebagai tempat beraktivitas bagi mahasiswa dan dosen maupun tenaga kependidikan, memiliki potensi yang sangat besar untuk mendukung terbentuknya perilaku hidup sehat dan menjadi agent of change perilaku hidup bersih dan sehat.


 
dr.Esti Widiastuti, MSc.PH selaku perwakilan Asesor/Ketua Tim Kerja Substansi Diabetes Melitus dan Gangguan Metabolik dalam kesempatan ini menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya atas usaha yang dilakukan oleh Universitas Udayana dalam rangka pengembangan dan implementasi Kampus Sehat. Program Kampus Sehat merupakan salah satu strategi untuk mendorong setiap individu hidup sehat dan produktif di lingkungan kampus. Tentunya perguruan tinggi menjadi salah satu acuan pelaksanaan kampus sehat dalam menjalankan fungsi Tri Dharma Perguruan Tinggi. Universitas Udayana dalam hal ini merupakan wadah pendidikan generasi muda dan tempat berkumpulnya mayoritas kelompok usia produktif dan merupakan kelompok potensial sebagai agent of change maupun role model dalam kontribusi meningkatkan derajat kesehatan masyarakat.