Kreatif! Mahasiswa Program Studi Teknologi Pangan Presentasikan Hasil Inovasi Pangan berbasis Plant Based dan Gluten Free pada Program Pembuatan Produk Kreatif

Himpunan Mahasiswa Program Studi Teknologi Pangan Fakultas Teknologi Pertanian Universitas Udayana telah melaksanakan Presentasi Program Pembuatan Produk Kreatif pada Hari Minggu, 30 Oktober 2022 di Ruang Teater Gedung GA FTP Unud Bukit Jimbaran. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh mahasiswa Angkatan 2022. Kegiatan ini dihadiri dan dibuka oleh Koordinator Program Studi Teknologi Pangan yang pada kesempatannya diwakili oleh Ibu Ni Luh Ari Yusasrini, S.TP., M.P.

Kegiatan Pembuatan Produk Kreatif (P3K) merupakan salah satu program wajib Himpunan Mahasiswa Program Studi Teknologi Pangan Fakultas Teknologi Pertanian Universitas Udayana yang merupakan serangkaian Kegiatan Festival Of Food Technology (FESFOOD). Pada kegiatan Presentasi P3K ini mahasiswa Program Studi Teknologi Pangan Angkatan 2022 di kelompokkan menjadi 9 kelompok dan membawa 9 produk Inovasi berbasis Plant Based Food diantaranya Gogumy (Goguma Soy, Minuman dari Ubi Ungu dan susu kedelai); Jakota (cemilan goreng berbahan Jamur, kol dan tahu); Decava (ronde singkong yang dipadukan susu kedelai); Venut (Vegetarian Nugget berbahan dasar kacang merah); Draco (Dragon Cookies, Cookies dari buah naga dengan tepung mocaf); Kyasaba Mochi (Mochi perpaduan singkong dan tepung mocaf); Dimsum Si Arto ( Dimsum berbahan dasar buah sukun); Rotachi (Carota Mochi, mochi berbahan dasar wortel); dan Totero Steak (Steak tiruan berbahan dasar buah Nangka muda). Seluruh produk yang dihasilkan merupakan produk Plant Based Food dan Gluten Free dimana seluruh bahan menggunakan bahan pangan lokal dan tidak menggunakan tepung terigu didalam proses pembuatannya. Dewan juri pada kegiatan ini terdiri dari Dosen Program Studi Teknologi Pangan yaitu Ibu Sayi Hatiningsih, S.TP., M.Si; Putu Julyantika Nica Dewi, S.TP., M.TP., dan I Gede Arie Mahendra Putra, S.TP., M.TP.

 

 

Ida Bagus Gede Mahatma Nanda selaku Ketua Himpunan Program Studi Teknologi Pangan menyampaikan tujuan dari kegiatan ini adalah untuk mempresentasikan dan mendapatkan masukan dari dewa juri terkait produk olahan plant based dan gluten free yang diinovasikan oleh Mahasiswa yang akan di tampilkan pada tanggal 6 November saat expo nanti. Selain itu, Ibu Ni Luh Ari Yusasrini, S.TP., M.P. selaku perwakilan Koordinator Program Studi juga menambahkan harapannya semoga produk inovasi P3K yang dihasilkan dapat memberikan hasil terbaik dan produk tersebut bisa berlanjut sampai jenjang PKM, PMW atau bisnis yang diaplikasikan serta produk yang dihasilkan tidak hanya memiliki nilai ekonomi tapi memiliki nilai tambah, tidak hanya mengatasi rasa lapar tetapi memiliki nilai plus yaitu nilai fungsional, ujarnya.